Tuesday 14 May 2013

Selamat Anda,,,GILA!!!!!!!

Yeah note ini gue buat sesuai dengan kenyataan yang terjadi
Maksudnya bukan berarti gue gila ya
Note ini gue buat setelah membaca ulang hasil karya gue dalam membuat special thanks to untuk disisipkan di skripsi gue.
Ok here we go

Bandung 12 Mei 2013 lalu, gue membuat lembar - lembar yang diperlukan untuk melengkapi skripsi gue. Gue mulai membuat lembar pengesahan, motto dan dedikasi, kata pengantar dan special thanks to, daftar riwayat hidup gue dan yang terakhir menyempurnakan lembar daftar isi.

Saat akan memasuki sesi khusus untuk temen - temen gue, gue memulainya dengan kata - kata yang normal tapi setelah masuk untuk menyampaikan ucapan terima kasih satu per satu untuk mereka, otak gue mulai iseng. Gue tulis penggambaran mereka yang sesuai dengan hasil analisa gue tentang mereka.
Mari kita lihat:

"Untuk sahabat, terima kasih atas dukungan, motivasi secara langsung atau tidak. Terima kasih telah bersedia menjalin persahabatan yang erat selama ini. Gue harap kita akan terus jadi sahabat selamanya. Dan kalian sudah seperti saudara – saudari gue. Cheers for Tomcat……

Jung, thank’s jung atas printernya. Tanpa printer lu mungkin skripsi gue gak akan bisa berjalan dengan semestinya. Makasih juga sudah bersedia jadi bendahara kita selama ini yang setiap jalan pasti langsung ludes karena ditagih dengan sadis oleh mu. Kau memang wanita penagih hutang berwajah bengis. hahahahaha………….

Pet, thank’s pet udah bersedia jadi yang paling tua diantara kita (beneran loh dia yang paling tua). Tanpa lu mungkin kita yang terlibat di note something stupid di blog gue itu gak akan bisa punya cerita yang secetar itu. Makasih juga atas tawaran kerja yang sempat lu tawarkan ke gue, tapi gue mau nyari sendiri, biar perjuangannya lebih terasa.

Kunti, thank’s banget udah bersedia kita hina, tapi serius, tanpa lu gak rame, gak ada yang bisa kita hina. Dan inget, nge’kos itu bukan suatu bentuk kedewasaan jadi cepatlah dewasa kawan.

Dode, thank’s dode atas diamnya lu selama ini tapi dibalik diam itu ternyata lu “gila” juga orangnya. Dan jangan lupa tupai terbangnya ya kalo lu pulang ke Ternate sana. Gue gak mau tau pokoknya harus nyampe itu tupai kerumah gue.

Kimonk, thank’s monk atas ketulusan hati dan kesediaannya untuk selalu gue bully. Tapi serius lu adalah orang kedua yang paling polos diantara kita semua setelah si Kunti jadi enak untuk di bully hehehehe……..

Lekboy atau Bony, thank’s banget udah menghibur kita semua dengan wajah tak berdosa dan lidah berdosa mu. Diantara kita, lu adalah orang yang amat “aneh” dengan kelakuan “aneh” yang sering lu lakukan. Dan jangan  lama – lama kuliahnya, kita semua nunggu gelar mu secepatnya.

Mado, hoy bro, thank’s atas perlakuan lu ke gue sewaktu kita di Phuket. Gara – gara lu yang lari digonggong anjing itu berhasil buat gue kayak orang bodoh karena ikutan lari tanpa tau sebabnya dan ternyata si anjing ada dibalik pagar. Dan lu adalah orang yang stay cool diantara kita, kita juga tunggu gelar lu secepatnya.

Al, makasih atas kesediaanya menjadi coach, manager dan pemain dalam tim futsal. Lu emang keren Al. Tapi gue kecewa kaos timnya gak jadi bikin. Makasih juga atas hiburannya waktu karaoke diulang tahunnya si Kunti. Kapan – kapan kita karaoke lagu dangdut lagi dan joget – joget sepuas kita.

Minah, alhamdullilah kita berdua bisa lulus bareng dan menjadi putra daerah dari Majalengka yang cuma berdua aja bisa melaju dan lulus dari Jurusan Hubungan Internasional disidang gelombang pertama tahun 2013. Diantara kita semua, lu adalah orang yang pertama gue kenal karena kita daftar dan ngurus bareng waktu masuk kuliah dulu.

Semoga kita semua Tomcat selalu berada dalam lindungan Allah, selalu diberi rahmat-Nya, selalu diberi kemudahan oleh-Nya dan bisa mencapai kesuksesan seperti apa yang kita inginkan. Amin.
“Thank’s for being my friend and I hope we always stick together forever as brother and sister” (Cung)"

Jelas banget kan dibagian awal dan akhir, kata - katanya terlihat normal. Tapi coba kita lihat pada saat gue mulai mengucapkan kata - kata yang dimulai dari si Jung sampe terakhir si Minah, absurd.

Jung, pada kenyataannya memang dia adalah wanita yang amat sangat ditakuti diantara kita semua. Kalo pada umumnya terdapat tulisan "AWAS ANJING GALAK" maka kita juga punya "AWAS JUNG SIAP MENAGIH HUTANG".

Pet, yang emang kenyataannya dia secara umur lebih tua dari kita semua. Dia ya sebagai yang paling tua jadi patut dijadikan sebagai sesepuh -seorang kakek tua yang udah penyakitan, badan kurus, batuk - batuk, jenggot putih panjang menjuntai, dan membawa tongkat untuk membantu dia berdiri- pokoknya udah siap mati hahahaha...............

Kunti, si wanita yang pernah gue buatkan note khusus tentang dia yang berjudul "Rintihan Hati Yang Terdalam" ini memang selalu diliputi rasa galau yang tiada ujung. Persis kaya seorang yang terkena penyakit yang awalnya stadium rendah hingga akhirnya menjadi stadium akhir dan divonis dokter akan mati dalam hitungan hari, baru lah mungkin rasa galau dia bisa hilang. Dia ini adalah seorang yang perasa tapi aneh. Ciri khas dari dia adalah selalu mengucapkan kata "Hati" kapanpun dan dimanapun ia berada. Ia selalu menganggap bahwa pergi merantau dan kost adalah suatu bentuk kedewasaan, absurd.
Dan dia adalah ornag pertama yang balik ke kampung halamannya di Batam.

Dode, wanita yang sedikit bicara tapi sekali ia berbicara maka akan mengeluarkan racun yang lebih berbahaya dari racun ular yang paling beracun sekalipun. Dia dikenal sebagai orang yang simpel dan cuek tapi dia ini sangatlah kalem. Baru - baru ini dia curhat sama gue kalo dia mulai merasakan kesepian karena satu per satu dari kita udah mulai balik ke kampung masing - masing, yang diawali Kunti, Minah dan yang paling baru adalah Al. Gue mungkin akan menyusul kalo urusan sertifikat dan lain - lain selesai.

Kimonk, dia adalah korban psikologis dan psikis dari skripsi. Dia sering bertingkah aneh dengan melakukan hal - hal bodoh. Oh iya itu kan udah dari dulu, sorry gue lupa hahahaha.......... Tapi yang paling beneran terjadi adalah gangguan psikis yang dialami yaitu penyusutan berat badan. Badannya kurus persis orang cacingan.

Lekboy atau Bony, pria asal Cicalengka ini merupakan mahkluk ciptaan tuhan yang paling unik. Dia diciptakan dengan memiliki wajah sangat menawan, ganteng, baby face dan lugu. Perempuan mana yang gak akan langsung jatuh cinta jika melihat pria yang satu ini? Maka dari itu dia sering kita sebut Lekboy. Tapi tolong jangan tanya kenapa dia juga bisa disebut Bony. Please jangan pernah tanyakan hal itu, thanks.
Tuhan memang maha adil, tuhan memberinya kelebihan dan juga memberinya kekurangan. Kekurangan yang ia miliki adalah sering ia bertingkah aneh yang selalu membuat kita tertawa dan dia juga mempunya lidah yang sangat berbahaya jika sudah menghina orang lain, biasanya yang selalu menjadi korban kebiadaban dia adalah Kunti. Tragis.

Mado, seorang pria yang kalem dan selalu stay cool ini adalah pria yang juga jarang bicara -itu dulu, sekarang udah mulai sama tingkahnya dengan kita semua, ERROR-. Hal favoritnya adalah waria Thailand. Waktu di Phuket tahun lalu, gue pernah liat dia lagi perhatiin waria - waria cantik yang berpakaian super seksi dan berlalu lalang didepan mata kita. Dia dengan amat serius memperhatikan mereka. Gue jadi curiga kayanya dia ini suka sama waria. Atau dia lagi memilih dan memilah waria mana yang cocok untuk dia jadikan istri? Disorientasi sex yang luar biasa.

Al, pria ganteng asal Kuningan ini merupakan seorang laki - laki yang mempunyai postur badan yang sempurna, tinggi dan tegap. Dia ini memiliki senyum yang khas, terkadang terdapat lesung pipi disaat ia tersenyum. Dia juga merupakan manajer, coach dan sekaligus juga pemain dalam tim futsal yang ia bangun. Gue ya salah satu pemain yang tergabung dalam tim futsalnya. Tapi dia juga memiliki pola pikir yang aneh. Kalo ngobrol dengan pria satu ini, jangan dulu percaya karena pada menit awal dia akan mengatakan A tapi dalam hitungan detik berubah menjadi Z. Hebatkan, gak perlu berurutan dari A ke B dan seterusnya, tapi dari A langsung ke Z. Luar biasa.
Huh, dia pulang ke kampungnya kemarin sore.

Minah, wanita yang merupakan orang yang gue kenal duluan dibanding yang lain, karena dulu waktu daftar kuliah, gue sama dia ngurus bareng. Tapi saat itu dia ditemenin sama tantenya, dan gue kenal duluan ya sama tantenya yang nyapa gue pertama kali. Dikarenakan pada waktu itu gue masih asing sama daerah Bandung, dan tante si Minah ini nawarin untuk bareng jadi ya sekalian aja deh. Dan waktu sidang kemarin, gue dan dia berhasil sidang bareng. Kita berdua berasa kaya putra daerah dari Majalengka karena pada saat pembacaan biodata oleh penguji sidang, mereka melontarkan kata - kata seperti "Kalian beneran dari Majalengka?", "Kalian ini sama - sama dari Majalengka" dan sebagainya. Jadi setelah selesai yudisium sidang, kita keluar ruangan sidang yang bareng dengan peserta sidang akhir lainnya itu berasa kaya putra daerah yang berhasil mengharumkan nama Majalengka dan kalo kita pulang ke Majalengka, kita bakal disambut oleh Bupati, diberi penghargaan dan sejumlah uang. Tapi sayang banget itu beneran gak mungkin.

Pada saat kalian selesai membaca note ini, gue cuma bisa bilang "Selamat Anda,,,,GILA!!!!"

Friday 3 May 2013

Cerita Sarjana Muda

Hari ini tinggal menunggu hitungan jam maka akan berubah menjadi hari Sabtu tanggal 4 Mei 2013 dan itu artinya genap 2 hari gue menyandang gelar sarjana muda yang bertitel Sarjana Ilmu Politik, S.Ip
Tanggal 2 Mei 2013 kemarin, gue beserta 12 teman yang lain menghadapi sidang akhir yang berarti itu adalah tahap akhir sebagai mahasiswa.
Gue bersyukur banget bisa menyandang gelar ini dan bisa menuntaskan studi S1 tepat pada waktunya, malah hanya dalam waktu yang relatif singkat yakni 3,5 tahun. Sungguh perjuangan yang sama sekali gak mudah untuk bisa seperti sekarang karena jujur sebenarnya musuh utama gue saat jadi mahasiswa dulu adalah malas. Seperti yang orang ketahui bahwa musuh utama manusia adalah malas, dan itu juga adalah musuh utama gue serta mungkin sebagian orang. Tapi gue benar - benar bersyukur bisa menghadapi fase - fase dimana saat gue harus terus kuliah dalam situasi dan kondisi apapun demi mencapai serta menghidupi impian gue, repot karena tugas, pusing mengurusi praktikum yang harus berdebat dan menerima kenyataan praktikum gue dan 2 orang teman yang lain ditolak pembimbing, pusing + stress mengerjakan skripsi dengan perjuangan yang menguras banyak pikiran dan adrenalin, terlebih jika melihat teman yang lain sudah mencapai bab berikutnya atau mendapat persetujuan pembimbing untuk proses berikutnya. Gue gak akan melupakan hal - hal yang pernah gue alami selama kuliah dan dalam satu bulan kebelakang. Selama satu bulan kebelakang, adrenalin gue benar - benar terpacu.

Sekarang gue udah resmi menyandang gelar sarjana. Gue sempat merasa bahwa gelar sarjana itu keren dan dipandang. Gue pun sempat merasa senang yang akhirnya gue bisa menuntaskan studi S1 dengan waktu yang relatif singkat. Tapi euforia itu hanya berlangsung dalam 1 jam saja. Jujur, gue merasakan ketegangan luar biasa selama proses yudisium. Gue tambah tegang saat pembacaan hasil sidang dan skripsi gue oleh ketua jurusan Hubungan Internasional. Gue bisa merasa lega ketika proses itu berlalu dan dengan ketukan palu dari ketua jurusan yang menyatakan gue beserta 12 teman yang lain secara resmi dinyatakan sebagai sarjana. Lewat 1 jam dari prosesi yudisium, gue merasa biasa aja akan gelar yang telah berhasil gue raih. Gue jadi merasa lain, gue merasa bahwa gelar yang gue dapat ini harus bisa gue pertanggungjawabkan sebagaimana mestinya.

Sekarang gue harus terus menatap kedepan, berusaha mengejar dan mewujudkan impian gue. Gue harus bisa secepat mungkin mendapatkan pekerjaan, mengumpulkan pengalaman, mencari beasiswa S2 dan mengumpulkan modal untuk mendukung prosesi beasiswa S2 gue.
Bismillah,,,,,Semoga bisa tercapai semua
Amien,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,

2017

Hai, ini gue. Lama gak nulis. Bahkan selama setahun terakhir, blog ini gak pernah gue buka. Gak pernah gue kunjungi. Silly author. Gak ter...